Assalamu Allaikum Wr. Wb.

Salam Hangat dari Palu,

Pada hari kedua Tim SMKN 8 Makassar berada di Palu untuk meliput kegiatan SMKN dalam rangka mensukseskan MTQ XIX tahun 2000, Sdr. Muhammad Munir; peserta pelatihan SMKN 8 Makassar jurusan Akomodasi Perhotelan telah mewawancarai beberapa peserta pelatihan SMKN 1 Palu dan juga Kepala SMKN 1 Palu. Pada sore hari hingga tengah malam Sdr. Muhammad Munir dipercayakan untuk melayani Presiden Republik Indonesia dan berikut ini laporannya:

Muhammad Munir mendapatkan kepercayaan untuk berada di Ring I, menyambut Presiden Republik Indonesia di depan ruang tidur

Muhammad Munir sedang melayani langsung Bapak Presiden Repubnlik Indonesia di Rumah Jabatan Gubernur KDH Tk I Sulawesi Tengah

Laporan Munir

Saya telah melaksanakan tugas bersama Ketua Majelis, pelaksanaan pelayanan Kepresidenan berhasil dengan sangat sukses. Dan saya sangat bangga dan senang karena mendapat kepercayaan untuk melayani secara langsung Bapak Presiden dan Ibu Negara; bahkan memberikan obat dan jamu menurut Ketua Majelis hal ini sangat jarang terjadi bahwa orang diluar Tim Inti dan kepercayaan Istana boleh melakukan hal ini. Dari pagi hari pukul 09.00 saya telah membuat mise en place khusus untuk RI I dan kita mengadakan break pada pukul 11.30 kemudian standby pukul 15.00. Persiapan-persiapan ini sama sekali dilakukan tanpa pendamping dari Istana Negara maupun Instruktur dan Guru sedangkan Ketua Majelis lebih banyak ngobrolnya dengan Ibu-ibu Darma Wanita. Setelah Preisen dan rombongan tiba dan mengadakan dialog dengan para Ulama dan pemuka agama-agama lain selama 30 menit kami membongkar ruang tamu menjadi ruang makan, ketika itu barulah petugas rumah tangga Istana mendampingi kami, saya bersama Ibu Yulce(staff gubernuran Sul-Teng) untuk melayani Beliau semua berjalan dengan sangat lancar dan bahkan mendapat pujian dari petugas Istana. Untuk Food Scurity kami lakukan bersama dengan tim dari Food Scurity Kodam VII "WIRABUANA". DAn ini juga merupakan hal yang sangat membanggakan bagi SMKN 8 Makassar. Seluruh Tim Keamanan kelihatannya sudah mengenal SMKN 8 Makassar.Pada waktu persiapan kami menggunakan kaos SMKN 8 Makassar, rencananya saya juga akan melayani kembali Ibu Megawati pada tanggal 8 Juni yang akan datang, besok rencananya kami akan mengunjungi arena MTQ dan juga akan mengadakan wawancara lanjutan di SMKN 1 Palu seperti pagi ini saya telah mewancarai Ibu Simpursiah (Kepala Sekolah) dan beberapa siswi SMKN 1 Palu ketika mereka sedang membuat kue apem dan kue-kue lainnya untuk peserta MTQ. Demikian laporan singkat saya hari kedua dari Palu.

Mohammad Munir(II pht)

 

Siranindi Selayang Pandang

Rumah Jabatan Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Propinsi Sulawesi Selatan seketika disulap menjadi Istana Kepresidenan. Suasana di ruang tamu dan ruang makan tertata dengan sederhana namun apik dan rapih dibawah pengawasan langsung dari Ibu Kamsiah Paliudju. Hidangan yang disajikan untuk Presiden Republik Indonesia dan Ibu Negara, Ibu Hj. Nuriyah Abdurrahman Wahid serta rombongan terdiri dari:

Uve Lemo

-*-

Kaledo Samagana

-*-

Uta Dada

Mie Sole

Bau Tunu

Kandea

-*-

Buah Kaili Nipotove

-*-

Kopi dan Teh Napu

 

Hidangan yang disajikan dinikmati oleh Presiden Republik Indonesia beserta Ibu Negara dan Rombongan kelihatannya sangat dinikmati, terbukti dari tidak ada sedikitpun hidangan yang tersisa dipiring. Dan waktu bersantap yang dijadwalkan hanya setengah jam ternyata diperpanjang hingga satu jam karena Bapak Presiden maupun para Undangan sangat menikmati acara santap malam sebelum berangkat menuju Bukit Jabal Nur untuk pembukaan MTQ XIX.

Tim SMKN 8 Makassar juga dipercayakan untuk mempersiapkan hidangan dan minuman di tempat acara pembukaan MTQ XIX.

Suatu bukti bahwa kepiawaian dan kedisiplinan yang tinggi yang dimiliki oleh para peserta pelatihan SMKN 8 Makassar; khususnya yang telah dilatih oleh Yon Artileri Medan Tamarunang 6-76 dapat dibanggakan karena bukan saja berjaya di Sulawesi Selatan akan tetapi telah dipercayakan pula oleh Sulawesi Tengah.

(efnan)